Senin, 13 Mei 2013 dimulai PENDAFTARAN Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri. Bagi adik-adik yang baru kemarin mengikuti UN SMA/MA bisa mengikuti SBMPTN tahun ini. Juga bagi adik-adik yang lulus tahun 2011 dan 2012. Sebelum SBMPTN terlebih dahulu ada program yang sama dengan nama SNMPTN yang dimulai Januari 2013 s/d 13 Maret 2013. Namun proses itu membebani sekolah-sekolah. Sehingga kepala sekolah merasa keberatan dengan adanya penambahan kerja SNMPTN. Nah bagi yang belum sempat mengikuti SNMPTN masih ada SBMPTN bahkan yang sedang mengikuti SNMPTN-pun dipersilahkan mengikuti SBMPTN.
Caranya sebagai berikut :
Caranya sebagai berikut :
- Baca petunjuk umum SBMPTN di http://www.sbmptn.or.id/ atau download di http://download.sbmptn.or.id
- Baca petunjuk pembayaran SBMPTN atau download di http://download.sbmptn.or.id
- Datanglah ke BANK Mandiri untuk membayar ujian dan sekaligus KAP dan PIN Pendaftaran.
- Mendaftarlah secara on-line baik di warnet atau di laptop/komputer sendiri. Dengan alamat https://ujian.sbmptn.or.id/login.php atau KLIK no -13. itu tuh kiri atas paling atas.
- Isi seluruh data yang diperlukan dalam borang pendaftaran SBMPTN.
- Upload foto anda yang sesuai syarat pendaftaran.
- Cetak kartu pendaftaran sendiri.
- Tanda tangani kartu.
- SELESAI MENDAFTAR.
by Hadi S 13.05.2013
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mari saling berbagi